Jumat, 04 Desember 2015

Mukasyaf & Mahabbahtullah

Assalamu Alaikum Brothers,………..
Bismillahirrahmanirrahim,
Mukasyaf : adalah terbukanya tabir hijab Allah tentang kekuasaanNYA yg tejadi pd kehidupan kita & kehidupan makhluk alam semesta beserta isinya. Mukasyaf adalah Fenomena Alam bathiniah/kegaiban dari potensi diri kita dikarenakan Adanya Keridhoan ALLAH SWT untuk memperkenalkan Kunci-kunci rahasia GaibNYA dari makhlukNYA & Rahasia Alam Semesta
Dalam Hadist Qudsi yg terkenal Dgn Firman Allah : AKU adalah perbendaharaan yang belum dikenal, Dan AKU ingin dikenal oleh para pecinta-pecintaKU
Mukasyaf  ialah puncaknya pengenalan diri kpd ALLAH & pengenalan kpd Alam semesta, maksudnya pengenalan diri Ma’rifatullah anda kpd ALLAH SWT dengan Ma’rifat anda kepada gerakan alam semesta baik yg anda ketahui secara sadar maupun tidak sadar
Kelompok Mukasyaf hanya terdiri dari 111 orang2 pilihan ALLAH SWT yang pemahaman hamba tersebut sangat dalam & tak berujung, tapi sang hamba sadar namun hanya kpd DIA lah kembali semua ilmu pengetahuan Dalam (Surah AL Jin : 28)   “Sesungguhnya ALLAH meliputi semua ilmu yg ada pd Manusia & Makhluknya dan DIA Maha memperhitungkan tiap2 segala sesuatu” 
Mahabbatullah : adalah kecintaan kpd Allah & kecintaan kpd makhluk serta alam semesta yg tak terhingga batasnya hanya ALLAH saja yg mengetahui kecintaan HambaNYA sampai bertemu denganNYA, Kecintaan kepada Allah sangat Luas Arti & Maknanya sehingga setiap makhlukpun tak sanggup untuk mengukur batas kecintaan Sang Hamba tersebut
Kecintaan ialah puncak diatas segala sesuatu dari pemahaman & kesadaran manusia, jika manusia tersebut belum mencintai apa yg dia kagumi maka dia akan belum merasakan arti nikmat makna kecintaan tersebut
Jadi kekuatan ini adalah Dasar dari segala Dasar, Tanpa kekagumanmu & kecintaanmu kpd ALLAH MALIKUL MULKI maka pemahaman & ilmu pengetatahuan yang anda punya “HAMPA JADINYA” tak memilki energi, tak memiliki daya, tak memiliki Nur
Ketahuilah Pemahaman Kecintaan “MAHABBATULLAH” kpd-NYA, tak seorang pun di dunia ini & seluruh makhluk di dunia yg mengetahui KEKUATAN tersebut, Cukuplah anda sendiri yg mengetahui dgn Sang KHALIQ tentang getaran2 arti & makna KECINTAAN tersebut.

Terkuak dalam kitab Risalah Al-Ghautsiyah (syech Abd. Qadir Al Jaelani) pd Makam KECINTAAN:
“Seorang pencinta takkan padam cintanya setelah ia benar2 ingin menemui apa yg dicintainya”.
“Sesungguhnya Langit & Bumiku hanya kuwariskan kpd hamba2KU yg bertaqwa saja (Benar2 mencintai-NYA)”. “Q.s. Al anbiyaa:105”
Surah Al Mulk : 13
“INNAHU ALIMUN BIZATISH SHUDUUR”  Sesungguhnya ALLAH maha mengetahui segala isi Hati.
Dalam syair Sufi yg Terkenal : Barangsiapa Mencintai sesuatupun karena ALLAH, Maka Allah Meng-Ilhamkan seluruh penduduk Langit & Bumi untuk cinta kepada Sang Hamba Tersebut.
To be Continue…………………………………..
Ada orang yg cinta kpd ALLAH dengan sabarnya.
Ada orang cinta kpd ALLAH dgn syukurnya.
Ada org cinta kpd ALLAH dgn ikhlasnya.
Ada org cinta kpd ALLAH dgn kejujurannya.
Ada org cinta kpd ALLAH dgn rasa persahabatan silahturahimnya.
Ada org cinta kpd ALLAH dgn istiqomah ibadahnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar