Senin, 20 Juni 2016

MENGHORMATI

Bismillah ir Rahman ir Rahim
Kalian harus menghormati semua orang. Kalian harus menghormati yang terendah & yang tertinggi , orang yang kaya & miskin jadi tingkat yang sama untuk kalian karena mereka terhubung dengan Mawlana syaikh Nazim, dengab Naqshbandi sufi Way,dengan Islam & Rasul (saw), juga dengan Allah SWT.
Kemudian jika Dia suka Dia akan membusanai kalian dengan cahaya Wilayah(simbol ke-Wali-an). (Karena) Cahaya Wilayah dalam genggaman Allah SWT, bukan di buku, atau di tangan siapa pun, tidak ada, hanya dalam genggaman Nya. Allah SWT yang menjaga Jannah di genggaman-Nya. Setiap kali Dia ingin Dia akan memasukkan siapapun ke Jannah Nya. Kalian tidak bisa memaksa Allah SWT untuk memasuk kan kalian ke Jannah Nya. (Tapi dapat di pastikan) Allah SWT bersama mereka yang murah hati, Allah bersama mereka yang rendah hati. Dia bersama orang yang mencintai & menghormati Ciptaan-Nya. Titik !
Semua ciptaan Allah yaitu manusia, malaikat, jin, hewan, tumbuhan, pohon-pohon. Hormati lah mereka , lihat lah bahwa Allah SWT yang telah menciptakan mereka dan demi Allah SWT saya menghormati mereka.
Rasulullah (saw) mengatakan, man Tawada li'Llah rafahullah -
"Orang yang merendahkan dirinya kepada Allah SWT 

maka Allah SWT akan membangunkan dia & membusanai dia 
dengan cahaya dari Wilayah(Ke-Wali-an).
Jadi , 
tidak ada alasan apapun untuk berlaku angkuh , sombong , congkak . 
Tidak ada alasan apapun !
Sayyidi Mawlana Sheikh Muhammad Adnan
al Kabbani ,
Fatihah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar