Kamis, 29 Oktober 2015

IQBAL.

PERTUMBUHAN INDIVIDUALITAS.

Bagaimanakah Individualiatas itu tumbuh dan berkembang ?
Syarat-syarat apakah yang harus dipenuhi 
bagi pertumbuhan yang memadai ?

Jawaban Iqbal mengenai persoalan ini dapat ditimba dari pandangannya
tentang hakekat individualitas yang sebegitu jauh telah terungkap 
dalam pembahasan di muka.
Telah pula dibahas betapa pentingnya permasalahan tersebut 
bagi pemikiran serta pelaksanaan pendidikan , yang merupakan 
tugas utama sehari-hari seorang guru dan pendidik pada umumnya.
Tinggallah sekarang untuk mengkaji dan mengujinya lebih dalam 
dan lebih terperinci.

Bagi Iqbal , 
Individualitas ataupun diri ("Self") bukanlah suatu "datum",
bukan suatu hal, melainkan lebih merupakan suatu hasil yang dicapai
melalui jerih payah dan perjuangan yang tekun dan tahan terhadap
berbagai kekuatan yang bermunculan dari lingkaran luar, maupun
terhadap berbagai bentuk kecenderungan  penghancuran diri 
yang tersembunyi di balik diri manusia itu sendiri.

Iqbal mengatakan bahwa 
"...kehidupan ego merupakan semacam tegangan yang timbul 
 karena adanya desakan dari ego yang merembes mempengaruhi 
 lingkungan serta desakan dari lingkungan yang merembes 
 memperbaharui ego".

Hubungan yang erat dan berlangsung antara kedua fihak ini 
perlu dipertahankan dan dimanfaatkan dalam pendidikan.
Melalui saling memberi dan saling menerima , serta
saling mempengaruhi antara individu dan lingkungannya
yang aneka macam itu dengan jalan mengadakan hubungan 
yang intensif dan bermanfaat dengan kenyataan sekitarnya
sebanyak mungkin,  individu dapat memperoleh dan
meningkatkan kekayaan batin serta keberadaan insaninya.
Sebaliknya...
apabila ia hidup menyendiri sambil berpuas diri dengan jalan 
rapat-rapat menutup pintu terhadap segala kejadian 
dalam kehidupan sosial yang menantang dan mendorong nya
untuk dapat hidup lebih tangguh ,  akan membuat dia menjadi
terhinggapi penyakit egosentris, suatu sifat yang membatasi
perhatian serta simpatinya.

K.G. Saiyidain.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar