Seperti Bergson - filosof besar dari Barat - Nuun, ahli pendidikan
dan banyak ahli biologi terkemuka , Iqbal berpendapat bahwa
semua organime hidup berjuang untuk mencapai tingkatan individualitas
yang lebih kompleks dan sempurna.
Pada manusia , gejolak kreatif ini telah menunjukkan keunggulannya
dengan gemilang dan memungkinnya untuk mengembangkan segala dayanya
yang telah membuka kemungkinan baginya untuk mengembangkan
kebebasannya yang tak terbatas.
"Segala sesuatu ...
dipenuhi luapan untuk menyatakan diri.
Setiap atom merupakan tunas kebesaran !
Hidup tanpa gejolak ...
meramalkan kematian.
Dengan menyempurnakan diri ...
Insan mengarahkan pandang pada Tuhan !
Kekuatan individualitas ...
menggubah biji sawi setinggi gunung,
Kelemahannya ...
menciutkan gunung sekecil biji sawi !
Engkaulah semata...
Realitas di Alam semesta.
Selain engkau hanyalah maya belaka !".
KG. Saiyidain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar